Posts

Showing posts from November, 2017

COCO (2017)

Image
Kapan terakhir kali kita di buat kecewa oleh Pixar ? Kecewa dalam artian rilisan terbaru mereka tidak mampu untuk mengobrak-abrik emosi penonton. Terakhir kali mereka melakukannya dalam Inside Out tahun 2015 silam. Setelahnya, Kita "hanya" di perlihatkan kemampuan Pixar dalam meramu beragam dunia imajiner beserta tetak bengek di dalamnya tanpa menyentuh hati penonton. Setidaknya itu menurut saya pribadi. Tapi kali ini bersiaplah karena kalian akan menjumpai beragam kejadian yang pastinya akan mengobrak abrik emosi serta menghancurkan bendungan air mata kalian. Adalah Coco , sebuah rilisan terbaru yang mengangkat kisah tentang seorang bocah bernama Miguel (Anthony Gonzalez) yang bercita-cita menjadi musisi namun di tentang oleh segenap keluarga. Ia tinggal bersama keluarga besarnya yang sangat anti dengan musik, bahkan pengamen jalanan sekalipun —  ayah, ibu, nenek, hingga nenek buyut Coco — yang perlahan mulai hilang ingatan di sebuah desa di Meksiko. Ternyata al

POSESIF (2017)

Image
Kita mendapati sesuatu yang aneh pada perfilman Indonesia kali ini, jika biasanya film balada cinta remaja kerap hadir pada bulan februari sebagai pertanda valentine day atau masa libur sekolah sekarang hadir pada bulan bertema horor, oktober. Namun setelah menyaksikan filmnya maka tak salah Posesif tayang berdekatan dengan Halloween. Ada hal tertentu yang tak bisa kita lakukan bersama tanpa menjadi dekat, di hukum mengitari lapangan sekolah berdua salah satunya. Perkenalan antara Lala (Putri Marino) dan Yudhis (Adipati Dolken) berawal dari warna sepatu yang melanggar peraturan sekolah. Lala dan Yudhis menjadi dekat hingga akhirnya mereka berhubungan setelah di comblangin teman-temannya. Cinta pertama Lala ini awalnya manis, membuatnya bersemangat, hingga kemudian semuanya berubah tak seperti yang Lala bayangkan. Hanya itu gambaran yang dapat saya berikan demi menghindari spoiler. Edwin ( Kebun Binatang ) membuat Posesif menjadi sebuah drama percintaan yang yang aka